Senin, 09 April 2012

KUTIPAN CINTA

1. CINTA....
itu sebuah perjalanan panjang yg
menuntut kesiapan MENTAL.
gara2 CINTA org bs GILA
gara2 CINTA jg org bs berbunga2.
CINTA itu susah bgt ditebak.gk
ada yg tau apa yg bkl trjadi.
tergantung CINTA itu mampir
kemana.

2. Apabila
cintamu tidak
berhasil,tersenyumlah dan
bebaskan dirimu kamu mungkin
menemukan cinta dan
kehilangannya Tetapi saat cinta
itu mati, kamu tidak perlu mati
bersamanya meski waktu datang
dan berlalu cinta sejati akan
tetap mengerti ketika dia
berkata, ”maafkan aku” akan
tetap bertahan walau dia
berkata, ”sampai jumpa” akan
tetap setia,meski dia berkata,
” selamat tinggal”

3. Aku tak
pernah tahu apa arti cinta,
kasih, dan sayang … Karna yang
kutahu selama ini… Cinta adalah
perasaan ingin memiliki…. Kasih
adalah perasaan ingin memberi….
Sayang adalah perasaan ingin
melindungi … Benarkah itu ???
Saat mata mulut ini mulai tak
bisa mengeluarkan kata-kata …
hanya satu kata yang ingin
kuucapkan bahwa. “aku sayang
kamu”

4. cinta itu tak harus memiliki
tapi....
milikilah cinta itu
karena cinta itu ada
sebesar yang kau butuhkan
sebab cinta ada sebagaimana
engkau ada.....

5. cinta...sesuatu yang membuat
hidup menjadi indah dan
bermakna...selalu menarik untuk
dibicarakan...selalu sulit untuk
diungkapkan...ketika kita sulit
untuk ungkapkan itu pada
seseorang, biasanya karena
orang itulah yang memang kita
cintai...

6. Cinta tidak pernah
meminta, ia
sentiasa memberi,
cinta membawa
penderitaan,
tetapi tidak
pernah
berdendam, tak
pernah membalas
dendam. Di mana
ada cinta di situ
ada kehidupan;
manakala
kebencian
membawa kepada
kemusnahan.

7. Dengan
cinta orang bisa menutupi luka
Dengan cinta orang bisa
menyembukan luka Dengan cinta
orang masih bisa berharap
Karena cinta manusia masih
mempunyai mimpi Karena cinta
manusia bisa terluka Karena
cinta manusia bisa bahagia Cinta
sejati adalah cinta yg tidak
pernah mengharap untuk dibalas.
Cinta sejati hanya memberi
walau tanpa menerima. Cinta
sejati bisa terluka, tapi tidak
kuasa memberikan
luka.

8. Jika aku jatuh
cinta.. Cintakanlah
wahai Allah pada
seseorang yang
melabuhkan
cintanya pada-Mu..
Agar bertambah
kekuatan untuk
mencintai-Mu.. Dan
jagalah cintaku
padanya.. Agar
tidak melebihi
cintaku pada-Mu..
Amiin.

9. MEMAAFKAN BUKANlah bagaimana
KITA melupakan, melainkan
bagaimana KITA MENGERTI BAHAGIA
BUKANlah bagaimana KITA SENANG,
melainkan bagaimana DIA
TERSENYUM PERCAYA BUKANLAH
BAGAIMANA KITA MELIHAT,
MELAINKAN BAGAIMANA KITA
MERASAKAN SETIA BUKANlah
bagaimana KITA BERJUANG,
melainkan bagaimana KITA
MENERIMA DIA APA ADANYA

10. mungkin ada sejuta arti cinta,
tapi ada satu arti cinta yang
kusadari...
cinta itu bisa d ketahui setiap kata
yang tak bisa terucapkan dan
cinta jg bisa mengerti setiap
sikap yang tak terlakukan,..
karna cinta mengerti bukan dari
kata-kata atau mata, melainkan
dari hati...

11. Sahabat itu bisa marah
tp 9ak bisa benci.
sahabat bisa menangis
tp 9ak bisa ngeliht kmu menangis.
sahabat bisa diam
tp 9ak bisa diam jka km disakiti
.
itulah arti SAHABAT yang
sesungguhnya....

12. ''Seorang mengalah
demi cinta..,bukan karena lelah
atau takut.Tapi karena cinta tak
harus memiliki.Cinta yang
sesungguhnya tak akan
menuntut apapun...kecuali sebuah
kesetiaan dan saling pengertian..

13. Kita tak
pernah menyangka Kita juga tak
pernah menduga Apa, bagaimana,
dan siapa Yang menunggu kita
Tapi kita tahu dan Kita percaya
Bahwa cinta akan slalu ada Hari
ini, esok dan seterusnya cinta
tak bisa berkata-kata cinta juga
tak bisa memberi tanda Hanya
saja, berjuanglah !! Bahwa di
dunia ini kita ditakdirkan untuk
memiliki CINTA SEJATI

Minggu, 01 April 2012

MAKNA FILOSOFI DARI LAGU GUNDUL-GUNDUL PACUL

Bagir Abunumay

... Ternyata lagu gundul-gundul pacul mempunyai filosofi yang cukup mendalam, Lagu Gundul Gundul Pacul ini konon diciptakan tahun 1400-an oleh Sunan Kalijaga dan teman-temannya yang masih remaja dan mempunyai arti filosofis yg dalam dan sangat mulia.

... 'Gundul' adalah kepala plonthos tanpa rambut. Kepala adalah lambang kehormatan, kemuliaan seseorang. Rambut adalah mahkota lambang keindahan kepala. jadi 'gundul' adalah kehormatan tanpa mahkota.

'Pacul' adalah cangkul (red, jawa) yaitu alat petani yang terbuat dari lempeng besi segi empat. jadi pacul adalah lambang kawula rendah, kebanyakan petani.

'Gundul pacul' artinya adalah bahwa seorang pemimpin sesungguhnya bukan orang yang diberi mahkota tetapi dia adalah pembawa pacul utk mencangkul, mengupayakan kesejahteraan bagi rakyatnya/orang banyak.

Orang Jawa mengatakan pacul adalah 'Papat Kang Ucul' (4 yg lepas). Kemuliaan seseorang tergantung 4 hal, yaitu bagaimana menggunakan mata, hidung, telinga dan mulutnya, dengan makna sbb:
1. Mata digunakan untuk melihat kesulitan rakyat/masyarakat.
2. Telinga digunakan untuk mendengar nasehat.
3. Hidung digunakan untuk mencium wewangian kebaikan.
4. Mulut digunakan untuk berkata adil.

Jika empat hal itu lepas, maka lepaslah kehormatannya. 'Gembelengan' artinya besar kepala, sombong dan bermain-main dalam menggunakan kehormatannya.

Arti harafiahnya jika orang yg kepalanya sudah kehilangan 4 indera itu mengakibatkan hal-hal sbb:
1. GEMBELENGAN (congkak/sombong).
2. NYUNGGI-NYUNGGI WAKUL (menjunjung amanah rakyat/orang banyak).
3. GEMBELENGAN ( sombong hati).
4. WAKUL NGGLIMPANG (amanah jatuh gak bisa dipertahankan).
5. SEGANE DADI SAK LATAR (berantakan sia sia, tidak bermanfaat bagi kesejahteraan orang banyak)

Cukup dalem banget yah makna dan penjabaran dari lagu ini, patut untuk kita jaga dan lestarikan ke anak cucu sebagai warisan budaya lagu jawa.